Yoga
dapat dilakukan oleh siapapun, termasuk oleh ibu hamil. Senam yoga bermanfaat
untuk memperkuat anatomi tubuh, selain itu yoga juga mampu mempertahankan dan
meningkatkan kelenturan tubuh.
Latihan yoga secara teratur memberikan banyak manfaat bagi ibu hamil. Beberapa
gerakan yang terdapat dalam senam yoga mampu memberikan meditasi dan penekanan
pernafasan sehingga menimbulkan perasaan tenang pada ibu hamil. Yoga merupakan
salah satu olahraga yang mampu meningkatkan energi pada ibu hamil. Latihan yoga
juga mampu menghilangkan rasa mual yang biasa dialami oleh ibu hamil.
Gerakan-gerakan yoga yang lembut dapat menghilangkan stress dan rasa cemas atau
takut melahirkan sehingga dapat meningkatkan kesehatan mental ibu hamil.
Apa Saja Manfaat Yoga Pada Ibu Hamil????
1) Menjaga
keseimbangan hormon.
2) Mengurangi
morning sickness.
3) Mengurangi keluhan sembelit.
4) Lepaskan
stres dan meningkatkan kemampuan untuk bersantai.
5) Meningkatkan
stamina, fisik dan fleksibilitas.
6) Meningkatkan
konsentrasi dan kontrol diri.
7) Meningkatkan
sistem kekebalan tubuh, mencegah untuk sakit saat hamil.
8) Meningkatkan
sirkulasi darah.
9) Memberikan
rasa keseimbangan dan harmoni internal, mencegah perubahan suasana hati.
10) Membantu
menggunakan postur yang lebih baik selama kehamilan dan memperbaiki kelemahan
postural.
11) Meremajakan otot-otot kaki, menguatkan lutut, pergelangan
kaki dan paha.
12) Meredakan
gejala linu panggul, khas kehamilan karena tekanan bayi
Apa Saja Kontraindikasi Yoga dalam kehamilan????
1)
Preeklamsia
2)
Placenta Previa (plasenta menutupi
jalan lahir)
3)
Cervix Incompetent (kondisi dimana mulut rahim mengalami
pembukaan dan penipisan sebelum waktunya)
4)
Hipertensi
5)
Riwayat perdarahan/ keguguran
berulang pada kehamilan sebelumnya
Hal-hal
yang Harus di Perhatikan pada Ibu Hamil yang Hendak Melakukan Yoga
1) Ibu
hamil dilarang melakukan asanas yoga (postur yoga) yang menekan perut atau
menelungkup
2) Ibu
hamil dilarang melakukan asanas yoga (postur yoga) yang terlalu dalam memuntir
tulang punggung (deep twist)
3) Ibu
hamil dilarang melakukan asanas yoga (postur yoga) yang membalikkan posisi
tubuh (inverse) karena akan menimbulkan pemampatan udara dan resiko terlepasnya
plasenta
4) Ibu
hamil dilarang melakukan tehnik khumbaka (menahan nafas) karena akan
menghentikan asupan oksigen ke janin
5) Ibu
hamil dilarang melakukan posisi jongkok penuh apabila mengalami varises
6) Ibu
hamil dilarang melakukan asanas yoga (postur yoga) terlentang setelah melewati
usia kehamilan lebih dari 16 minggu
Gerakan Yoga untuk Ibu Hamil
1)
Easy Pose (Sukhasana)
Seperti namanya, easy pose bisa jadi adalah posisi hip opening yang paling mudah untuk dilatih, dan bisa dilakukan kapan saja. Pose ini bisa Anda lakukan setiap kali memulai latihan yoga disertai dengan latihan pernapasan untuk menyelaraskan pikiran dan tubuh, dan bisa Anda lakukan kembali sebelum mengakhiri latihan Yoga Anda.
Manfaat:
Posisi ini melatih otot panggul
lebih terbuka, tulang punggung (spine) memanjang, membuka area dada,
dan bila disertai latihan pernapasan akan meningkatkan fokus, keseimbangan,
ketenangan diri yang baik untuk menghilangkan rasa lelah dan rasa cemas atau
khawatir yang sering dirasakan saat kehamilan dan jelang proses kelahiran bayi.
2) Child Pose (Balasana)
Posisi ini adalah posisi yang ditunggu-tunggu setiap kali Anda berlatih di kelas yoga, karena posisi ini sangat baik untuk rehat sejenak di sela-sela latihan yoga yang dinamis. Terutama saat Anda hamil, rasanya ingin sepanjang kelas isinya hanya child pose saja.
Manfaat:
Posisi ini baik untuk membuka area
panggul dan paha dalam dan meregangkan tulang kelangkang (sacrum).
Melatih posisi ini bisa membantu Anda melepaskan rasa tegang atau stress dan
membantu menenangkan pikiran serta meningkatkan rasa tenang dan kesiapan jelang
kelahiran bayi Anda. Saat Anda melatih posisi ini, minta pasangan Anda membantu
memijat area punggung dan pinggang untuk membantu relaksasi tubuh secara
keseluruhan.
3) Butterfly Pose (Baddha Konasana)
Posisi ini adalah posisi yang paling sering saya latih sepanjang masa kehamilan karena sangat baik untuk membuka area panggul dan pada saat yang sama bisa membantu saya untuk relaksasi tubuh dan pikiran.
Manfaat:
Posisi ini baik untuk membuka area
panggul dan paha dalam, meningkatkan asupan oksigen pada plasenta, membantu mengarahkan
bayi Anda untuk turun menuju area pelvis mempersiapkan Anda dan bayi untuk
proses kelahiran, membantu relaksasi seluruh bagian tubuh, dan membantu proses
pembukaan bila dilakukan saat kontraksi terjadi.
4)
Wide Angle Seated Forward
Bend (Upavistha Konasana)
Melatih posisi ini sangat baik
untuk kehamilan Anda, terutama bila Anda mulai merasakan beban berat dari area
perut yang kemudian menimbulkan sakit pinggang.
Manfaat:
Posisi ini sangat baik untuk
membuka panggul dan tulang kelangkang (sacrum), menghilangkan rasa
tegang pada tulang punggung, pinggang bawah, dan paha dalam. Di saat yang sama,
posisi ini juga membantu meningkatkan asupan oksigen pada plasenta.
5)
Cresent Lunge (Anjeneyasana)
Sepanjang kehamilan, sering kali Anda merasa kehilangan energi, atau Anda menyukai latihan yoga yang dinamis tapi tubuh Anda tak sanggup melakukannya karena banyak faktor kehamilan yang berperan. Anda bisa mencoba melakukan cresent lunge secara rutin karena posisi ini cukup powerful dan menantang untuk dilakukan di kala hamil.
Manfaat:
Posisi ini baik untuk membuka
panggul dan mempersiapkan panggul untuk kelahiran bayi, membantu mengarahkan
bayi ke area pelvis Anda, memberikan ruang pada bayi Anda untuk melakukan
posisi rotasi internal, dan membantu pembukaan bila dilakukan saat kontraksi
terjadi.
6)
Half Pigeon Pose (Ardha
Kapotasana)
Salah satu hal yang sering terjadi secara umum di kala hamil adalah linu di area panggul yang sering dikenal sebagai sciatica, di mana Anda merasakan nyeri yang menjalar dari punggung bawah hingga ke paha, betis, tumit, dan telapak kaki baik pada satu sisi maupun kedua sisi kaki. Hal ini juga di alami saat kehamilan memasuki trimester akhir dan posisi half pigeon pose sangat membantu untuk mengurangi dan bahkan menghilangkan rasa nyeri atau kram bila dilakukan secara rutin.
Manfaat:
Selain bermanfaat untuk mengurangi
atau menghilangkan nyeri akibat sciatica seperti yang saya jelaskan
sebelumnya, posisi ini baik untuk membuka panggul, dan mempersiapkan panggul
untuk kelahiran bayi Anda. Posisi ini juga membantu mengarahkan bayi ke area
pelvis Anda, memberikan ruang pada bayi Anda untuk melakukan posisi rotasi
internal, dan membantu pembukaan bila dilakukan saat kontraksi terjadi.
7)
Squat Pose (Malasana)
Posisi jongkok atau squat adalah posisi yang baik untuk dilatih sepanjang kehamilan karena sangat efektif membantu area panggul untuk terbuka. Posisi ini juga bisa digunakan sebagai posisi melahirkan bila dokter Anda mengijinkan, karena dengan posisi ini, gravitasi akan membantu bayi Anda untuk lahir lebih mudah.
Manfaat :
Sangat bermanfaat mengurangi atau
menghilangkan ketegangan pada tulang punggung, bahu, dan leher, meningkatkan
asupan oksigen pada plasenta, membuka area panggul dan tulang kelangkang (sacrum),
mengurangi sakit pinggang, membantu mengurangi rasa lelah, membantu pembukaan
bila dilakukan saat kontraksi
8) Happy Baby Pose (Ananda Balasana)
Seperti namanya, berlatih posisi ini rasanya bisa membuat hati senang karena ada elemen playful saat melakukannya. Bila Anda sudah ada pada trimester terakhir kehamilan dan merasa kurang nyaman berbaring pada punggung Anda, hindari pose ini atau gunakan alas selimut atau bantal tipis untuk menopang pinggang dan supaya lebih nyaman saat melatih posisi ini.
Manfaat:
Posisi ini bisa menghilangkan rasa
mual atau pusing akibat hormon semasa kehamilan saat Anda berbaring dengan
kepala Anda menyentuh matras/lantai, membantu meregangkan otot panggul dan
menghilangkan kram di area uterus, dan membuat Anda lebih rileks karena Anda
meregangkan seluruh bagian tubuh Anda secara nyaman.
https://mutiarabijaksana.com/2015/09/11/senam-yoga-ibu-hamil/
http://parentsindonesia.com/article.php?type=article&cat=pregnancy&id=473
http://www.informasi-pendidikan.com/2015/04/yoga-untuk-ibu-hamil.htmlhttp://www.bidankita.com/mengapa-yoga-adalah-salah-satu-olahraga-paling-bermanfaat-untuk-wanita-hamil/
Komentar
Posting Komentar